Platform SMILE UNP Sambut Perkuliahan Baru! Departemen Ilmu Ekonomi FEB UNP Beralih Platform Pendukung Perkuliahan
Padang, 3 Februari 2025 – Departemen Ilmu Ekonomi Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Negeri Padang (UNP) resmi mengumumkan pergantian website e-learning untuk mendukung kegiatan perkuliahan. Hal ini dijelaskan oleh Rektor Universitas Negeri Padang Krismadinata, Ph.D. bahwa mulai periode perkuliahan Januari Juni 2025, Universitas Negeri Padang mengubah platform perkuliahan website yang sebelumnya https://elearning.unp.ac.id/ ke website baru https://smile.unp.ac.id/
Langkah ini diambil sebagai bagian dari upaya meningkatkan kualitas pembelajaran serta memberikan pengalaman yang lebih baik bagi mahasiswa dan dosen di lingkungan Departemen Ilmu Ekonomi dan sekitarnya. Website SMILE (Sistem Manajemen Ilmu Elektronik) menawarkan berbagai fitur terbaru yang diharapkan mampu mempermudah akses terhadap materi perkuliahan, tugas, serta interaksi antara dosen dan mahasiswa.
Perkuliahan periode ini dimulai pada tanggal 3 Februari 2025, dengan seluruh mata kuliah diharapkan sudah sepenuhnya terintegrasi dalam platform SMILE. Mahasiswa dan dosen diharapkan segera melakukan penyesuaian dengan sistem baru ini dan dapat mengakses informasi lebih lanjut melalui laman resmi UNP atau menghubungi bagian akademik Departemen Ilmu Ekonomi. Dengan adanya perubahan ini, diharapkan proses pembelajaran menjadi lebih efektif dan efisien, sejalan dengan visi UNP dalam mendukung transformasi pendidikan berbasis teknologi.