News

Laboratorium Pemodelan Ilmu Ekonomi Dan Lingkungan FEB UNP Gelar Pelatihan Pengolahan Data Susenas untuk Mahasiswa

Padang, 23 Januari 2025 – Laboratorium Pemodelan Ilmu Ekonomi dan Lingkungan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Negeri Padang (UNP) sukses mengadakan pelatihan “Pengolahan Data Susenas”. Acara ini berlangsung di Ruang Sidang Lantai 2 FEB UNP mulai pukul 08.00 hingga selesai. Kegiatan ini dirancang khusus untuk mahasiswa Ilmu Ekonomi angkatan 2021 yang sedang menyusun skripsi, guna memperdalam pemahaman mereka terkait pengolahan data Survei Sosial Ekonomi Nasional (SUSENAS).

Bapak Dr. Joan Marta, S.E., M.Si., sebagai Narasumber sekaligus Kepala Laboratorium Pemodelan Ilmu Ekonomi dan Lingkungan FEB UNP, menjelaskan bahwa pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi mahasiswa dalam menganalisis data Susenas secara efektif. “Data Susenas memiliki peran strategis dalam penelitian ekonomi dan sosial. Kami berharap pelatihan ini dapat memberikan keterampilan praktis kepada mahasiswa, sehingga mereka mampu menghasilkan penelitian yang berkualitas,” ungkapnya. Selain itu, pelatihan ini juga menjadi bagian dari komitmen laboratorium dalam mendukung kegiatan akademik dan penelitian mahasiswa.

Para peserta mengapresiasi kegiatan ini karena memberikan panduan langsung dalam memanfaatkan data Susenas, yang sering digunakan dalam berbagai analisis kebijakan.